Kamis, 14 Februari 2013

Kado Valentine untuk Jokowi-Basuki: Mendapat Penghargaan Pejabat Jujur

JAKARTA, KOMPAS.com — Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mendapatkan apresiasi sebagai pejabat jujur di hari kasih sayang, Kamis (14/2/2013). Penghargaan itu diberikan oleh Pengurus Daerah Tunas Indonesia Raya (PD Tidar) karena kinerja pemimpin Jakarta Baru ini dinilai bersih. Secara simbolis, penghargaan diberikan dalam bentuk penyematan pin "Aku Cinta Pejabat Jujur".

Ketua PD Tidar DKI, Jakarta Yudha Permana, menjelaskan, penghargaan ini diberikan sebagai wujud kepedulian dan dukungan dalam peningkatan kinerja jajaran pemerintahan di DKI Jakarta. Selain itu, kegiatan yang diberi tajuk "Aku Cinta Pejabat Jujur" ini juga dimaksudkan untuk mengajak seluruh pihak, khususnya di level pemerintahan, bekerja menggunakan asas kejujuran dan hati nurani.

"Kami memberi apresiasi tinggi pada Pak Jokowi dan Ahok dan pejabat lain yang jujur," kata Yudha kepada Kompas.com di sela-sela acara penyematan pin "Aku Cinta Pejabat Jujur", di Balaikota Jakarta, Kamis (14/2/2013).







Yudha mengatakan, pihaknya akan terus melakukan aksi serupa secara bertahap tak hanya di level gubernur atau elite pejabat di tingkat nasional, tetapi juga penghargaan sejenis akan disematkan kepada pamong di tingkat kelurahan dan kecamatan.

"Jadi begini, nanti kita akan cek sampai lapangan, dari laporan masyarakat dan pemerintah. Ini untuk memotivasi bersama," ujarnya.

Ditemui seusai acara, Basuki mengaku tersanjung disematkan sebagai pejabat jujur. Baginya, penghargaan ini merupakan salah satu alasan untuk dirinya bekerja lebih baik melayani masyarakat.

"Ini justru kita jadi lebih hati-hati. Tapi, saya kira baik ya, seumuran pemuda sudah memberikan apresiasi untuk pejabat jujur," kata Basuki.

Selain memberikan penghargaan kepada Jokowi dan Basuki, Tidar juga rencananya akan mengunjungi gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk memberikan penghargaan serupa pada Ketua KPK Abraham Samad. Aksi sosialisasi juga akan digelar di sekitar bundaran Hotel Indonesia (HI).

sumber http://forum.detik.com/kado-valentine-untuk-jokowi-basuki-mendapat-penghargaan-pejabat-jujur-t629869.html?nd771104forum

0 comments:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls